Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kelebihan Handphone OPPO Reno6

Kelebihan OPPO Reno6Saya salah seorang penggemar HP oppo sejak lama. Pernah menggunakan HP Oppo A37, Oppo A83 dan sekarang jatuh cinta pula dengan Oppo Reno6. Oppo Reno6 merupakan keluaran Oppo Reno seri paling mutakhir. Reno6 pertama kali hadir di jagat raya pada bulan Juli 2021. 

OPPO Reno6 ini diketahui hanya dijual di Indonesia dan kamboja. Harganya cukup mehong ya… RP. 5,1 juta. Lalu apa kelebihan OPPO Reno6 ini? Simak penjelasan berikut ini:

OPPO reno6


Kelebihan HP OPPO RENO6

1. Memiliki baterai yang awet

Oppo reno6 memiliki baterai dengan kapasitas 4.310 mAh yang dapat bertahan selama kurang lebih 21 jam. 

2. Pengisian baterai yang sangat cepat

Oppo reno6 hanya membutuhkan waktu sekitar 48 menit untuk mengisi baterai hingga 100%. 

3. Memiliki desain yang ramping

Tampilan oppo reno6 sangat menarik sehingga cucok dipakai untuk anak muda. Bodinya begitu slim dengan bobot 173 gram. 

4. Memiliki layar amoled

Oppo reno6 memiliki layar amoled 90 Hz. Apa itu amoled? Mungkin ada yang bertanya seperti ini. Layar amoled yakni memiliki tingkat kecerahan yang tinggi sehingga dapat membuat foto dan video menjadi lebih cerah dan juga tajam. Dengan kecerahan dan ketajaman layar yang dimiliki membuat oppo reno6 ini terasa begitu mantap saat melakukan browsing di internet. 

5. Memiliki fitur kamera yang sangat keren

Kamera depan memiliki resolusi 44 MP. Sedangkan kamera belakang terdiri dari empat kamera dengan konfigurasi 64 MP sebagai kamera utama. Oppo reno6 memiliki fitur air control yang dapat digunakan untuk melakukan scrolling tanpa menggunakan jari.

Baca Juga: Lima Manfaat Ngeblog Yang Harus Anda Ketahui

6. Dilengkapi dengan fitur OSWAP

Oppo reno6 juga dilengkapi dengan fitur OSWAP. Dengan adanya fitur ini oppo reno6 dapat memaksimalkan penggunaan storage sehingga dapat menambah RAM dari 2 GB hingga 5 GB.

Itulah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh opp reno6. Pertanyaan selanjutnya adalah apakah oppo reno6 memiliki kekurangan? Tentu saja, setiap kelebihan pasti ada kekurangan. Begitu juga dengan hp oppo reno6 ini. Lalu apa saja kekurangannya? Simak penjelasan di bawah ini:

  1. Oppo reno6 tidak dilengkapi dengan stereo speaker
  2. Memiliki chipset yang sama dengan seri sebelumnya seperti reno4 dan reno5.
  3. Oppo reno6 memiliki pembaharuan yang kurang maksimal, bisa dikatakan oppo reno5 yang ganti kemasan.

Demikian yang dapat penulis uraikan terkait kelebihan oppo reno6, semoga dapat menjadi bahan pertimbangan bagi teman-teman yang berminat memiliki HP oppo reno6 ini dalam waktu dekat. 

Baca Juga: Jual Blog termurah 2021

Thanks...

🙏🙏🙏



Posting Komentar untuk "Kelebihan Handphone OPPO Reno6 "